Kasur pegas atau spring bed adalah salah satu kasur yang cukup familiar di lingkungan kita. Berikut ini 10 hal tentang kasur pegas yang harus diketahui.
Sebagai kasur yang paling mudah didapatkan di pasaran, kasur pegas menduduki peringkat kasur yang cukup popular di lingkungan kita. Kasur sebagi waktu mengisi hari sekitar 6-8 jam untuk beristirahat tentu menjadi hal yang cukup harus mendapatkan perhatian. Mengapa? Karena dengan tidur yang berkualitas, kita akan terhindar dari gangguan kesehatan yang serius. Kasur pegas, sesuai dengan namanya terbuat dari kombinasi pegas dan busa.
Ada banyak pertimbangan sebelum memilih jenis kasur yang sesuai dengan kebutuhan kita. Sebelum memutuskan memilih kasur yang tepat, ada baiknya kita mengenali kelebihan dan kekurangan kasur jenis kasur. Berikut ini kita akan mengupas tentang kasur pegas.
Kelebihan Kasur Pegas
-
Harga kasur pegas relatif lebih terjangkau
Dibandingkan dengan kasur berbahan alami, seperti lateks misalnya, kasur pegas memiliki harga yang relatif lebih terjangkau. Selain mudah didapatkan, di pasaran tersedia banyak pilihan merek yang dapat dijadikan pilihan.
-
Tahan lebih lama
Kualitas pegas yang bagus dengan melewati proses produksi yang detail, kasur pegas ini dapat bertahan lama dan awet untuk kenyamanan yang sama sejak awal hingga beberapa tahun pemakaian. Sehingga pengguna tidak perlu mengeluarkan biaya lagi untuk membeli kasur dalam rentang waktu yang cukup lama.
-
Cukup familiar bagi lingkungan kita
Cukup mudah mendapatkan kasur pegas atau spring bed di sekitar kita. Banyak kolega, saudara, teman yang menggunakan jenis kasur ini, sehingga tidak sulit bagi kita untuk mencari tahu dan mencari banyak informasi tentang kasur ini. Informasi yang cukup adekuat akan membuat kita menentukan memilih kasur yang paling sesuai dengan kebutuhan kita.
-
Sirkulasi udara cukup baik
Di antara pegas pengisi kasur terdapat rongga yang dapat membuat sirkulasi udara menjadi baik dan lancer. Sirkulasi udara yang baik di dalam kasur akan membuat kasur tidak terasa panas, sehingga nyaman untuk digunakan.
-
Semakin banyak pegas di dalamnya akan semakin nyaman.
Salah satu faktor yang membuat kasur pegas ini nyaman adalah kondisi pegas yang ada di didalam kasur yang terbungkus oleh kantong busa. Anak-anak juga menyuka kasur jenis ini karena dapat mereka gunakan untuk bermain berloncat-loncatan.
Dengan banyakan kelebihan kasur pegas tersebut, bukan berarti kasur pegas tidak memiliki kekurangan. Adapun kekurangan kasur pegas antara lain:
Kekurangan Kasur Pegas atau Spring Bed
-
Pegas bisa aus lebih cepat, lapisan busa mudah menipis.
Kualitas pegas yang tidak baik akan mudah terserang karat. Tentu saja karat ini membawa dampak buruk untuk badan kita. Dengan penggunaan yang lama, pegas dapat aus dan bentuknya menjadi cekung. Bila kondisi pegas sudah berubah, hal ini justru dapat mengganggu kesehatan dan istirahat penggunanya karena sudah tidak lagi dapat menopang titik beban tubuh. Keadaan ini justru dapat menyebabkan gangguan pada tulang belakang.
Bila lapisan kasur sudah menipis, tentu saja kasur tidak lagi nyaman untuk dipakai dan justru menimbulkan dakit punggung. Cara mengatasinya adalah pilih produsen yang memberikan garansi lebih lama untuk kualitas pegas.
-
Mudah kotor karena menangkap debu
Lubang pada tepi kasur yang awalnya untuk sirkulasi udara, dapat juga menjadi pintu masuk debu dan tungau. Dalam waktu lama ini dapat mengundang jamur, bakteri dan juga kutu.
Bisa jadi cukup berat untuk dipindahkan atau dibersihkan. Selain itu, bagian dasar dari kasur ini terbuat dari wol dan serat yang menjadi tempat menyenangkan bagi tungau untuk tinggal dan berkembang biak.
Bahan pegas yang menjadi pengisi kasur bisa jadi cukup berat bila kasur hendak dipindah atau dikeluarkan dari ruangan untuk dibersihkan.
-
Pada beberapa jenis pegas tertentu ada transfer gerakan
Pada jenis pegas yang strukturnya berkaitan, transfer gerakan ini sangat mungkin terjadi. Dan ini membuat pasangan yang tidur di sebelah menjadi terganggu. Pastikan memilih jenis kasur yang pocket spring untuk menghindari kelemahan ini terjadi dan mengganggu tidur nyenyak anda.
-
Bisa jadi muncul suara yang berisik
Pegas dari dalam kasur dapat menimbulkan suara berisik yang bisa jadi mengganggu tidur nyenyak penggunanya. Solusinya adalah sebelum menyelesaikan transaksi pembayaran kasur baru, tanyakan dengan detail kepada penjualnya tentang material pegas yang terkandung di dalamnya, serta garansinya. Semakin bagus kualitas pegas, suara berisik ini semakin berkurang.
Setiap pilihan pasti ada kekurangan dan kelebihan, demikian juga terhadap kasur pilihan anda ini. Pilihan yang paling tepat adalah mencari informasi sejelas mungkin kepada tim penjual atau sales sebelum memutuskan membeli atau mengganti kasur anda dengan kasur yang baru.